Masterceme, Drama Korea - Baru-baru ini aktor tampan Kim Nam Gil membahas banyak hal menarik tentang film barunya yang berjudul "The Closet". Dalam film ini sendiri dia beradu akting dengan aktor Ha Jung Woo.
"The Closet" menceritakan tentang seorang ayah yang mencari putrinya yang menghilang tanpa jejak di rumah barunya. Setelah itu ada orang misterius yang mendatangi si ayah dan mengaku mengetahui kejadian di balik hilangnya sang putri.
Kim Nam Gil mengungkapkan kalau sebelumnya dia sempat ragu untuk membintangi "The Closet" yang bergenre horor. Pasalnya dia percaya pada hantu sehingga memiliki ketakutan tersendiri saat sedang syuting.
"Aku bermain di film ini yang belum pernah terjadi sebelumnya. Karena aku benar-benar percaya pada hantu, aku tidak pernah menonton film horor. Jadi aku harus berpikir keras untuk bergabung dengan 'The Closet'," ujarnya.
Bintang "The Fiery Priest" ini kemudian membicarakan soal seberapa menakutkan hantu baginya. Saking parnonya, Kim Nam Gil bahkan pernah membayangkan sesuatu menakutkan terjadi padanya.
"Aku takut naik lift dan aku akan bernyanyi ketika aku naik tangga. Tapi ketika kamu berhenti bernyanyi, itu akan bergema. Itu menakutkan. Ketika aku duduk di atas meja, aku membayangkan seseorang akan menarik kakiku. Dan mereka mengatakan jika kepalamu terasa gatal, berarti hantu sedang menyentuhmu," terangnya.
Meski demikian, Kim Nam Gil mengatakan kalau ada banyak hal menarik dalam film ini selain ceritanya yang horor. Karena itulah menurutnya keseluruhan cerita dalam film ini tidak begitu menakutkan.
"Ini adalah film gaib, tapi alih-alih menjadi film horor yang sederhana, ada kisah kuat tentang pelecehan anak dan kami mencoba untuk lebih menekankan pada cerita tentang orang-orang," jelasnya.
"Aku ingat staf mengatakan bahwa rasanya menyenangkan bisa membuat film horor dan itu benar-benar menyenangkan. Karena kita mengetahui keseluruhan cerita, rasanya tidak menakutkan," ungkapnya.
"Berbicara dengan Ha Jung Woo, kami sepakat bahwa kami tidak akan melebih-lebihkan ekspresi kami. Aku awalnya berpikir bahwa jika aku akan syuting film horor, aku akan berlebihan, tapi karena karakterku yang menangkap (hantu), aku berubah pikiran," pungkasnya.
Proses syuting film ini sendiri dimulai sejak 17 September 2018 dan telah rampung pada 29 November 2018 lalu. Rencananya, film yang didistribusikan oleh CJ Entertainment ini akan mulai tayang pada 5 Februari mendatang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.