Masterceme, Kpop - NCT Dream membuka konser solo pertama mereka yang bertajuk "The Dream Show" lewat gelaran di Jangchung Arena, Seoul pada 15-17 November 2019. Konser tersebut dilanjutkan dan singgah di berbagai kota lainnya di Asia.
Sebelum ini NCT Dream telah mengumumkan Tokyo, Kobe, Singapura, Macau dan Manila. Hari ini, Rabu (22/1) promotor MecimaPro mengumumkan kalau mereka akan memboyong Jaemin dan kawan-kawan untuk menggelar konser di Jakarta.
Konser "The Dream Show" Jakarta ini akan digelar pada 1 Maret mendatang di Istora Senayan dan dimulai pukul satu siang. Belum ada pengumuman lain terkait detail ticketing maupun seating plan, namun promotor menjanjikan secepatnya.
Perhelatan konser "The Dream Show" Jakarta ini sudah ditunggu-tunggu oleh para penggemar di Indonesia. Salah satu alasannya adalah fans belum tahu apakah NCT Dream akan menjadi grup permanen, dan konser ini bisa jadi merupakan konser terakhir mereka dengan formasi sekarang.
Mengetahui lokasi konser di Istora alih-alih ICE, BSD City seperti konser EXO dan Super Junior belum lama ini, para fans rupanya justru senang. Fans juga nampaknya berharap konser NCT Dream ini lebih baik dari segi persiapan promotor dibandingkan konser senior-senior satu agensi mereka.
"Udah yg bawa mecima, di istora pula, kurang apa astaga," komentar seorang fans. "BERSYUKUR BANGET DI ISTORA YG BAWA MECIMA TERUS JAM 3 SORE HUUUUUY," kata fans lainnya. "MECIM+ISTORA= NIKMAT ASELI😭😭😭😭 SUPERM SAMA MECIM PLEASEEEEE," tulis yang lain.
Sementara itu, konser "The Dream Show" ini akan menjadi momen kesekian di mana para member NCT Dream berkunjung ke Jakarta. Desember tahun lalu, boy grup besutan SM Entertainment tersebut diundang salah satu channel TV lokal untuk tampil di acara ulang tahun mereka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.