Masterceme, Kpop - Setelah cukup lama membuat Nayeon Twice dan para penggemar gusar, stalker asal Jerman bernama Josh akhirnya memutuskan untuk pulang. Sebelum ini, ia berusaha keras untuk bertemu langsung dengan Nayeon demi menyampaikan perasaannya.
Pada Minggu (26/1), Josh mengungkapkan lewat akun Twitternya bahwa ia akan kembali ke Jerman. Dalam tweet-nya, cowok yang mengaku sebagai cinta sejati Nayeon itu melakukan apa yang diinginkan pelantun "Feel Special" tersebut.
"Aku ingin Nayeon bahagia," tulis Josh. "Aku tidak tahu pendapatnya tentang aku tapi mungkin dia ingin aku kembali ke Jerman. Itulah kenapa aku memutuskan untuk kembali ke Jerman. Aku selalu menghormati keputusan Nayeon dan aku benar-benar ingin Nayeon bahagia."
"Aku sedih dan hatiku sakit tapi aku ingin yang terbaik untuk Nayeon," lanjutnya. "Aku akan kembali ke Jerman sesegera mungkin karena aku ingin Nayeon bahagia. Aku harap Nayeon sadar kalau aku hanya ingin yang terbaik untuknya. Aku patah hati dan sedih, tapi aku pikir kembali ke Jerman adalah cara terbaik untuk membuat Nayeon bahagia. Aku tidak pernah ingin mengganggu siapa pun. Maaf."
Di sisi lain, orang-orang kini telah mengetahui identitas Josh, di mana ia diketahui sebagai anak dari Eberhard Auerbach-Fröhling, CEO perusahaan perhiasan di Jerman. Lewat akun Twitternya, Josh juga menanggapi postingan Chaeyoung usai ia menyebarkan nomor ponsel idol kelahiran 1999 itu.
"Orang-orang mengancam teman-teman dan keluargaku sekarang," tulis Josh. "Bisakah seseorang memberi tahu Chaeyoung kalau aku minta maaf dan memintanya untuk menghapus pesan di Twicetagram? Tolong, aku tidak pernah ingin mengganggu siapa pun dan aku minta maaf."
"Chaeyoung, tolong hapus pesan di Twicetagram. Itu menyakitiku. Tidakkah kau tahu kalau banyak fans mengancam ingin menyakitiku sekarang? Ini tidak adil. Apa kau tahu bagaimana perasaanku tentang semua kebencian ini? Kenapa kau melakukan ini? Aku tidak bermaksud mengganggumu. Pikirkan bagaimana perasaanku," pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.